Aceh Besar | Acehtraffic.com - Enam belas ekor tukik (anak penyu) hasil penangkaran lahir di pantai Lampuuk, Aceh Besar, Selasa 12 Februari 2013. Ukurannya mungil, cantik, dan menggemaskan.
Meski tak cepat berjalan, tapi tukik-tukik itu semangat mencapai laut, berlomba-lomba seakan hendak mencapai garis finish. Tukik-tukik itu menjadikan laut sebagai rumah untuk mengarungi kehidupan. Mereka akan kembali saat hendak bertelur dan mengerami telur-telurnya.
Sebanyak 16 ekor tukik penyu tersebut merupakan hasil penangkaran warga lahir di Lampuuk, Aceh Besar pada Selasa 12 Februari sore. Kelahiran tukik ini merupakan untuk kedua kalinya setelah setahun lalu sebanyak 146 tukik lahir di desa ini.
Pantauan acehkita.com, tukik (bayi penyu) itu kini di tempatkan di sebuah kolam kecil dekat pantai Babah Dua Lampuuk. Tukik itu menetas pada sore kemarin setelah diambil dengan cara digali tanah tempat telurnya ditempatkan untuk penangkaran.
Aktivis Jaringan Kuala Gemal Bakri, mengatakan, sebanyak 16 tukik itu merupakan penyu jenis lekang atau abu-abu yang lahir dari salah satu sarang. Saat penangkaran sejak 12 Desember 2012, sarang itu berisi 20 telur. “Empat telur gagal menetas,” kata Gemal, Rabu 13Februari 2013) sore.
Menurutnya, di tempat pengangkaran itu ada tiga sarang dengan jumlah telurnya sebanyak 145 buah. Ketiga sarang itu diisi dengan telur penyu yang berbeda yaitu jenis abu-abu sebanyak 20 telur, belimbing 20 telur dan jenis penyu hijau diisi sebanyak 105 telur. “Telur penyu ini ada yang kami beli dari pemburu telur penyu di wilayah Aceh Besar ini,” jelasnya.
Untuk masa menetasnya diperkirakan berkisar antara 40 hingga 50 hari jika cuaca cerah. Sementara jika cuaca sedang tidak menentu, maka waktu penetasannya mencapai hingga 60 hari. “Untuk telur penyu hijau diperkirakan akan menetas pada Maret mendatang karena telurnya ditanam pada Januari lalu,” ujarnya.
Gemal menjelaskan, penetasan tukik penyu ini merupakan yang kedua kalinya setelah yang pertama pada tahun 2012 silam. Pada penetasan pertama, jumlah tukik penyu ini mencapai 146 ekor. “Itu sudah kita lepas semua tahun lalu,” pungkasnya. | AT | I | AK | Foto: Agus Setyadi |
Pantauan acehkita.com, tukik (bayi penyu) itu kini di tempatkan di sebuah kolam kecil dekat pantai Babah Dua Lampuuk. Tukik itu menetas pada sore kemarin setelah diambil dengan cara digali tanah tempat telurnya ditempatkan untuk penangkaran.
Aktivis Jaringan Kuala Gemal Bakri, mengatakan, sebanyak 16 tukik itu merupakan penyu jenis lekang atau abu-abu yang lahir dari salah satu sarang. Saat penangkaran sejak 12 Desember 2012, sarang itu berisi 20 telur. “Empat telur gagal menetas,” kata Gemal, Rabu 13Februari 2013) sore.
Menurutnya, di tempat pengangkaran itu ada tiga sarang dengan jumlah telurnya sebanyak 145 buah. Ketiga sarang itu diisi dengan telur penyu yang berbeda yaitu jenis abu-abu sebanyak 20 telur, belimbing 20 telur dan jenis penyu hijau diisi sebanyak 105 telur. “Telur penyu ini ada yang kami beli dari pemburu telur penyu di wilayah Aceh Besar ini,” jelasnya.
Untuk masa menetasnya diperkirakan berkisar antara 40 hingga 50 hari jika cuaca cerah. Sementara jika cuaca sedang tidak menentu, maka waktu penetasannya mencapai hingga 60 hari. “Untuk telur penyu hijau diperkirakan akan menetas pada Maret mendatang karena telurnya ditanam pada Januari lalu,” ujarnya.
Gemal menjelaskan, penetasan tukik penyu ini merupakan yang kedua kalinya setelah yang pertama pada tahun 2012 silam. Pada penetasan pertama, jumlah tukik penyu ini mencapai 146 ekor. “Itu sudah kita lepas semua tahun lalu,” pungkasnya. | AT | I | AK | Foto: Agus Setyadi |
Posting Komentar