Penjual : Eskalator Suzuya Lhokseumawe Sudah Makan 12 Korban

Lhokseumawe | acehtraffic.com – Herman 30 tahun, merupakan penjual asesoris dibawah eskalator Suzuya Departemen Store Lhokseumawe mengatakan. Sudah 12 orang jatuh dari eskalator tersebut. Minggu 26 Mei 2013.

Dirinya menceritakan, eskalator tersebut sudah lama rusak. Maka sudah ada korban sebanyak 12 orang, semenjak kerusakan itu terjadi terlihat pihak pengelolanya tidak memperbaiki dengan serius.

Ia juga menceritakan kronologis tentang jatuhnya cut Muliana dengan anaknya yang bernama Farah. Pada saat kejadian itu terjadi, dirinya sedang berjualan dibawah tangga eskalator tersebut.

Kemudian, jelas Herman tiba-tiba ada suara benturan keras. Ternyata ada seorang perempuan dan anaknya jatuh terguling-guling dari eskalator tersebut, ketinggiannya kira-kira mencapai dua meter lebih.

Herman menambahkan, kemudian saya langsung mematikan mesin eskalator tersebut agar berhenti. Kalau seandainya saja saya telat saya mematikan mesin eskalatoir tersebut, bisa lebih parah lagi kejadiannya. ,“Kalau saya tidak cepat, bisa-bisa kepala ibu itu jadi pecah,” ujar Herman.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak manajemen Suzuya Departemen Store Lhokseumawe| AT | AG| RD|
Share this post :

Posting Komentar

 
>> Copyright © 2012. AchehPress - Informasi dan media - All Rights Reserved
Template Created by Author Published by Blogger
Powered by Google